Resep Sate Lilit Paling Enak dan Bergizi

Resep Cara Membuat Sate Lilit Enak. Bila anda masih bingung dengan menu untuk buka puasa sekarang, anda dapat memilih untuk membuat sate lilit yang rasanya enak dan sangat mudah untuk dibuat, bahan utama yang di gunakan adalah ikan tengiri segar yang mudah untuk di dapatkan, selain itu anda dapat membuatnya pada pagi hari dan akan di bakar sesaat sebelum buka puasa.

gambar sate lilit:

Bahan utama :

  • 300 gr daging ikan tengiri, cincang halus
  • 1 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk, iris halus
  • 1/2 sendok teh asam jawa
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 50 gr kelapa, parut kasar
  • 1/2 sendok teh gula merah
  • Minyak untuk menumis
  • Batang sereh untuk sate
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 2 buah cabai merah besar, buang bijinya
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 cm jahe
  • 3 butir kemiri, sangrai
  • 1/2 sendok teh terasi, bakar
  • 1 buah tomat merah
Cara membuat sate lilit :
  1. Panaskan sedikit minyak pada wajan lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan sereh, daun jeruk, daun salam, dan asam jawa, setelah bumbu matang, angkat kemudian dinginkan.
  2. Pada wadah berbeda, aduk ikan tengiri bersama dengan kelapa, gula merah, merica dan tumisan bumbu yang telah dingin, aduk hingga tercampur rata.
  3. Ambil sedikit adonan lalu lilitkan pada batang sereh hingga berbentuk pentul. Lakukan hingga adonan habis.
  4. Bakar di atas bara api atau pan anti lengket sambil di bolak balik hingga matang, angkat dan sate lilit siap untuk di hidangkan.
Previous
Next Post »